Minggu lalu, tepat pada tanggal 25 September 2024, saya mengikuti lomba LPB CYS babak penyisihan di UMN. Saya telah menyiapkan penelitian ini kira-kira selama 2 minggu, dan untuk abstraknya hanya 3 hari (cepet bgt kan). Jujur saja saya hampir ingin menyerah hari sebelum pendaftaran dikarenakan waktu yang tidak cukup. Apalagi saya menggunakan metode eksperimental yang membuat penelitian tersebut membutuhkan waktu yang cukup banyak.
Oh ya, saya belum memperkenalkan teman meneliti dan guru pembimbing saya. Saya meneliti bersama temanku, Novella dan guru pembimbingku Bu Retno. Kami mengambil di bidang Lingkungan dan judul dari penelitian kami adalah "Efektifitas Sabun Pembersih Kaca Eco-Enzyme Ramah Lingkungan Dalam Membersihkan Jamur pada Kaca." Kami bertujuan untuk mencari solusi dalam upaya mengurangi bahan kimia seperti alkohol dengan menggunakan eco enzyme.
Saat hari-h, saya merasa sangat gugup sebab saya yakin pasti ada banyak lawan saya yang persiapannya sudah lebih matang, tapi waktu harus terus berjalan. Dari hari sebelumnya saya dan Novella sudah menyiapkan pertanyaan dan jawaban-jawaban yang mungkin akan ditanyakan oleh juri saat babak penyisihan kemaren. Paginya pun kami latihan menjelaskan mengenai penelitian kita. Sudah tepat jam 8 dan kami sedang siap-siap untuk berangkat ke UMN. Kami semua sangatlah takut dan gugup akan nanti. Saat dimobil pun saya masih latihan menjelaskan poster penelitian.
Di UMN, kami berkumpul terlebih dahulu dan saya berdoa terlebih dahulu. Kami beregistrasi dan mendapatkan konsum. Setelah registrasi, saya dan Novella memasang poster kami di tempat yang ditentukan. Jam 9 semua peserta lomba diperintahkan untuk berkumpul di tempat theatre. Di theatre, seorang dosen menjelaskan mengenai UMN dan lomba penelitian berikut. Kami akan mulai babak penyisihan pada jam 11.
Jam 11 akan datang dan kami berjalan menuju tempat poster dan bidang masing-masing. Saya dan Novella tetap terus latihan dan mencari informasi lebih lanjut mengenai penelitian yang kami buat. Kami menunggu kira-kira 2 jam, lalu ada juri yang datang ke poster kami. Nah saat jurinya datang, ternyata terdapat 3 juri sekaligus dan 6 peserta lain yang ikut menanyakan mengenai penelitian kami. Saya dan Novella berusaha menjelaskan dan menjawab pertanyaan-pertanyaan rumit tersebut. Walau tidak pasti benar, kami harus tetap percaya diri terhadap jawaban kami. Jujur perasaan saya sudah campur aduk dikarenakan dilingkari oleh 10 orang sekaligus.
Saya mulai dikritik banyak dan dicoret-coret posternya. Saya merasa cukup malu dan kecewa dikarenakan terdapat beberapa peserta yang menertawai saya. Setelah penilaian selesai, kami makan siang bersama sambil berbagi pengalaman tadi. Lalu saya juga ke cafe akan bisa refreshing setelah penilaian tersebut. Pukul 3 sore kami diajak kakak-kakak mahasiswa untuk melakukan campus tour! Kami sangat menikmati campus tour tersebut karena fasilitas UMN sangatlah bagus. Setelah campus tour, kami dikumpulkan kembali di theatre untuk menyaksikan hasil babak penyisihan. Sayangnya, saya tidak lolos. Namun saya sangat bersyukur telah mengikuti lomba ini dengan semangat yang berkobar. Di hari itu, saya mendapatkan ilmu dan pengalaman yang sangatlah banyak. Terima kasih ya teman-teman yang sudah menyemangati saya selama ini. Di SMA nanti, saya berharap mengikuti LPB CYS lagi. Sekian blog hari ini, see you! 👋

GILAA KEREN BGT
ReplyDeletekeren bgt emily
ReplyDeletemakasih wow yay
ReplyDelete